Tampilkan postingan dengan label Rambut. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Rambut. Tampilkan semua postingan

Kamis, 05 Desember 2013

Cara mudah menata rambut ikal atau keriting

Pemilik rambut keriting pasti sering dibuat kesal, karena rambut yang sulit diatur dan bentuknya yang mengembang. Ya, rambut keriting memang biasanya bertekstur kaku dan kering.

Meski sulit diatur, namun rambut curly membuat wanita tampak lebih seksi. Beberapa tips ini mungkin bisa membantu Anda dalam menata rambut keriting, agar tidak mengembang. 

Berikut ini 5 tip agar Anda tetap tampil menawan dengan rambut ikal:

  1. Hindari penggunaan sampo yang mengandung 100 persen sulfat. Sodium lauryl sulfate mengandung garam dan detergen yang bekerja efektif untuk membersihkan kotoran rambut, namun juga dapat merusaknya. Tanpa conditioner yang cukup, kandungan tersebut dapat merusak kutikula rambut yang berujung pada  rambut kering dan kasar.
  2. Sebaiknya tata rambut Anda dalam keadaan setengah basah, agar setelah kering, rambut tidak tampak kaku. Setelahnya, gunakan jari-jari tangan untuk mengaplikasikan produk mulai dari akar hingga ke ujung rambut, kemudian remas rambut mulai dari ujung ke arah kulit kepala.
  3. Produk rambut yang memiliki kandungan alkohol tinggi seperti hairspray, gel dan mousses memang memberikan tekstur ikal yang menawan. Sayangnya produk tersebut dapat menyerap kelembapan rambut.
  4. Sebisa mungkin hindari mengeringkan rambut dengan handuk berbahan terry karena teksturnya lebih kasar sehingga memberikan gesekan pada rambut. Sebaiknya pilihlah handuk yang berbahan microfiber yang permukaannya lebih lembut.
  5. Sebaiknya jangan terlalu sering menggunakan flat iron atau pengering rambut dengan panas berlebihan (di atas 400 derajat Celcius). Karena panas yang terlalu tinggi dapat menyerap protein rambut. Imbangi pula dengan menggunakan masker pelembap agar rambut ikal Anda tampak berkilau. 

Agar rambut keriting menjadi lebih tipis, gunting rambut dengan teknik layer. Gaya guntingan bertingkat ini membantu Anda mengontrol rambut keriting dan mengurangi tampilan rambut yang terlalu bervolume.

Rabu, 25 September 2013

Efek samping rokok terhadap kecantikan kulit dan rambut

Hampir seluruh dokter ahli kulit-kosmetik dan dokter ahli bedah plastik memberi rekomendasi negatif terhadap kebiasaan merokok bagi kesehatan dan kecantikan. Bahkan dokter-dokter ahli bedah plastik estetik selalu memberi anjuran penghentian merokok selama 2-3 minggu sebelum hari operasi yang disepakati sampai rentang waktu selama 2 minggu pertama penyembuhan pascaoperasi.

Secara umum kita mengetahui bahwa merokok berisiko membahayakan fungsi paru-paru dan fungsi jantung. Atas dasar itu, anjuran membatasi rokok sebelum suatu prosedur operasi umumnya berkaitan dengan antisipasi kelancaran proses pembiusan umum (tidur) pada prosedur yang terkait.

Di luar dari hal-hal di atas, banyak hal yang juga penting diketahui namun sering luput dijelaskan, bahwa merokok sangat buruk bagi kesehatan kulit dan jaringan bawah kulit. Padahal, dalam prosedur estetik, kedua jaringan itu lah yang mengalami manipulasi oleh dokter operator dalam tujuan untuk mencapai perbaikan bentuk wajah/bentuk rupa. Adanya kualitas jaringan kulit dan jaringan bawah kulit yang buruk, berisiko mempersulit capaian akhir bentuk estetik yang baik dan indah.

Adapaun jaringan kulit mendapat makanan dari suplai pembuluh-pembuluh darah kapiler halus yang berjalan mengantarkan oksigen dan zat nutrisi kepadanya. Semua makanan, minuman, atau apapun yang kita konsumsi akan dipecahkan oleh metabolisme tubuh menjadi bermacam-macam zat yang diantarkan oleh darah ke sel-sel dan jaringan, termasuk ke jaringan kulit. Begitu pun dengan konsumsi makanan, minuman, atau pun hal-hal yang tidak baik untuk kesehatan, zat-zat yang tidak baik akan ikut diantarkan oleh darah ke sel-sel dan jaringan, termasuk ke jaringan kulit.

Beberapa fakta berikut menjelaskan mengapa merokok tidak dianjurkan untuk kesehatan dan kecantikan jaringan kulit:
Kulit Kendur dan Berkeriput: Zat kimia yang ada dalam tembakai bisa memicu pengrusakan kolagen dan elastin. Kolagen adalah sejenis protein pembangun utama pada dermis (lapisan kulit dalam) yang menjaga kulit tetap kencang dan lentur. Sementara elastin juga merupakan protein yang membentuk serat elastis tipis dan berfungsi mengembalikan kulit ke posisinya saat beristirahat. Bisa dibayangkan jika kedua komponen ini rusak, maka kulit akan lebih cepat mengendur dan keriput.

Garis-garis di Sekitar Bibir: Saat menghisap rokok, otot-otot tertentu di sekitar bibir akan mengerut. Hal itu akan membuat kerutan dan muncul garis-garis halus pada bibir, karena terjadi tekanan pada kulit di sekitar bibir dan pipi yang memicu hilangnya elastisitas.

Noda Penuaan: Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa perokok lebih rentan mengalami tanda-tanda penuaan lebih dini, terutama bercak atau noda kecoklatan. Noda penuaan sering ditandai dengan bercak yang warnanya lebih gelap dari warna kulit dan umumnya terdapat di wajah dan tangan.

Jari-jari Bernoda: Konsumsi rokok yang berlebihan bisa membuat jari-jari tangan dan kuku bernoda kecoklatan. Begitu juga dengan gigi. Noda pada kulit dan gigi tentu akan membuat penampilan kurang menarik.

Rambut Rontok: Merokok bisa mempercepat penipisan rambut pada pria maupun wanita. Penyebabnya, merokok akan menyumbat pembuluh arteri yang bertugas mengirimkan nutrisi ke seluruh tubuh. Termasuk ke kulit kepala. Akibatnya, tubuh tidak mendapatkan nutrisinya dengan baik sehingga pertumbuhan rambut pun terhambat.

Kerutan di Mata: Kerutan di sekitar mata terbentuk lebih cepat pada perokok. Asap rokok yang dihembuskan akan membuat perokok jadi lebih sering menyipit untuk mencegahnya masuk ke mata. Kebiasaan buruk inilah yang membuat kerutan di sudut mata terbentuk lebih cepat. Selain itu, zat yang terbawa asap rokok ketika dihirup bisa merusak struktur kulit dan pembuluh darah di sekitar mata.

Terimakasih telah mengunjungi Blog Regina Putri, semoga informasi Efek samping rokok terhadap kecantikan kulit dan rambut dapat berguna dan bermanfaat bagi anda.Share informasi ini agar teman atau kerabat kita mempunyai pengetahuan baru.

Selasa, 24 September 2013

Cara menata alis dan cara membentuk alis

Memiliki bentuk alis yang indah merupakan aset berharga terutama bagi wanita karena bisa menambah pesona dan kecantikan diri serta rasa percaya diri. Namun, tidak semua orang dianugerahi bentuk alis yang bagus dan indah. Oleh karena itu, Anda bisa menyiasatinya dengan membentuk alis sesuai dengan bentuk wajah yang Anda miliki. 

Terkadang pertumbuhan rambut alis ini tidaklah teratur sehingga akan terlihat berantakan. Alis yang berantakan memberi kesan wajah menjadi tidak bersih. Nah, untuk membantu menata alis Anda agar terlihat lebih rapi dan cantik, perlu beberapa tips berikut ini:

  1. Jika alis tumbuh tak beraturan, sebaiknya buat bentuk alis terlebih dulu dengan cara mencabut atau mencukurnya agar bentuknya lebih rapi. "Cara yang paling baik untuk membentuk alis adalah dengan mencukurnya. Karena saat dicabut bisa merusak struktur kulit dan biasanya lebih sakit," jelasnya.
  2. Setelah mendapatkan bentuk alis yang sempurna, sikat alis ke arah luar agar bulu alis lebih teratur. Agar mendapatkan hasil yang maksimal, Philip menyarankan untuk menggunakan sikat maskara bekas. Sikat maskara yang sudah hampir kering ini bisa digunakan menata alis lebih rapi dan terlihat alami.
  3. Alis yang cenderung tipis, bisa Anda berikan kesan tebal dengan menggunakan pensil alis. Namun, saat mengaplikasikan pensil alis jangan memberi tekanan yang kuat. Ini akan membuat alis Anda terlihat tebal tapi tidak alami. Caranya yang benar menggunakan pensil alis adalah seperti Anda sedang mengarsir pensil pada kertas. Beri arsiran tipis pada alis dari arah dalam keluar. Ujung pensil tak perlu terlalu ditekan ke alis, lakukan dengan gerakan sedikit mengambang. Cara ini akan menebalkan alis Anda tapi tetap terlihat natural.
  4. Selain pensil alis, memberi kesan tebal pada alis tipis bisa dengan menggunakan eye shadow  warna cokelat tua atau hitam.


Dan selain itu anda perlu memperhatikan beberapa tips berikut ini:
  1. Hindari mencukur habis alis hingga botak dengan alasan apa pun. Bentuk alis yang terlihat rapi dan natural membuat wajah Anda terlihat jauh lebih muda. Jangan membentuk alis melengkung dan runcing karena akan mengesankan wajah terlihat lebih tua dari usia yang sebenarnya. 
  2. Cermat memilih warna yang sesuai dengan warna kulit Anda. Untuk kulit putih, pilihlah warna cokelat muda, cokelat kehitaman untuk kulit sawo matang dan warna keabuan untuk kulit gelap. 
  3. Untuk kesan natural, gunakan maskara transparan atau maskara yang sudah mulai kering. Sisir ke arah luar. Pertegas bentuk alis dengan mengisinya menggunakan perona mata yang berwarna sedikit lebih muda atau sewarna dengan alis. Sediakan sikat alis dan kuas aplikator untuk menyikat alis dengan hasil alami. 
  4. Pertumbuhan alis tiap individu berbeda. Tak semua orang merapikannya sebulan sekali, ada yang harus dilakukan seminggu sekali. Jangan membiarkan bulu alis tumbuh berantakan. Jika alis mulai tumbuh keluar jalur, segera benahi, agar penampilan wajah selalu terbingkai prima. 
  5. Cara membentuk alis yang benar adalah dengan mencukur alis hanya pada bagian bawah yang berantakan. Disarankan pertama kali mencukur menggunakan pisau alis, bukan pinset. Setelah rambut alis tumbuh, baru rapikan menggunakan pinset. 
  6. Banyak produk pensil alis yang dijual di pasaran. Bagi anda yang menyukai hal yang praktis, bisa langsung menggunakan Pensil Alis Automatic Sariayu, yang merupakan salah satu produk dari Trend Warna Sariayu 2012 Etnika Nusa Tenggara. Kenapa disebut Automatic, karena cara pemakaiannya lebih praktis yakni cukup diputar, tidak perlu diserut dan ujung pensilnya sudah sesuai dengan anatomi tulang mata atas wanita indonesia, serta dilengkapi dengan brush lembut untuk membantu merapikan alis.Warna Pensil Alis Automatic dari Sariayu tahan lama, tersedia dalam warna Natural Black dan Brown, warna Natural, sangat cocok untuk warna kulit wanita Asia. 
Terimakasih telah mengunjungi Blog Regina Putri, semoga informasi Cara menata alis dan cara membentuk alis dapat berguna dan bermanfaat bagi anda.Share informasi ini agar teman atau kerabat kita mempunyai pengetahuan baru.

Minggu, 22 September 2013

Cara mudah membentuk rambut bergelombang

Rambut panjang dan lurus tidak selalu menarik perhatian pria. Kadang-kadang wanita dengan rambut yang bergelombang terlihat lebih seksi dan menggoda. Namun wanita dengan rambut yang bergelombang mempunyai masalah yang sama, yaitu rambut sering kali susah diatur dan mudah kusut. Baca artikel di bawah ini untuk membuat rambut gelombang Anda terlihat lebih indah dan tertata rapi:

Oleskan leave-in conditioner dan anti frizz pada rambut basah Anda. Balutkan rambut Anda dengan handuk untuk menghilangkan sisa-sisa air tanpa membuat rambut kusut. Setelah itu, biarkan rambut mengering secara alami. Hasilnya, rambut Anda akan menghasilkan gelombang yang seksi.

Ingin terlihat seperti seorang bintang film? Jangan cuci rambut Anda (kecuali rambut Anda terlihat berminyak, gunakanlah dry shampoo). Semprotkan styling spray dan gulungkan rambut Anda dengan catokan keriting ke arah dalam lalu sisir dengan jari Anda. Semakin besar diameter catokan Anda, semakin baik.

Gunakan shampo yang mengandung pelembab dan juga gunakan conditioner yang bagus, sehingga Anda tidak harus menggunakan banyak produk rambut setelah itu. Untuk mengeluarkan tekstur alami rambut Anda, semprotkan style primer pada rambut basah Anda, lalu keringkan secara natural. Gunakan juga sedikit serum rambut agar rambut tidak kusut.

Untuk gaya rambut seperti pada tahun 40an, gunakan catokan keriting dengan diameter yang kecil. Ambil sejumput rambut, dan gulung rambut Anda di catokan tersebut. Lakukan pada seluruh rambut Anda. Lalu semprotkan hair spray untuk hasil akhir.

Cuci rambut Anda menggunakan shampo penambah volume dan jangan lupa oleskan conditioner agar rambut lebih berkilau. Keringkan rambut dengan hair dryer dengan menggunakan sisir sikat bundar.

Jika biasanya Anda menggunakan curling iron dan styling gel untuk membuat rambut lurus menjadi bergelombang, kini ada cara yang lebih alami untuk mendapatkan rambut bergelombang. Tidak perlu pengering rambut dengan pemanas, cukup mengepangnya saja.

Seperti yang dikutip dari carefair, untuk mendapatkan rambut bergelombang dengan alami, selagi rambut mengering setelah keramas, kepanglah rambut dari pangkal leher. Kepang rambut dengan ketat dan jadikan dua bagian, kiri dan kanan.

Biarkan rambut terus dikepang sepanjang malam. Barulah di keesokan harinya membuka kepangan tersebut. Bila Anda memiliki rambut yang sangat lurus sehingga gelombang tidak bertahan lama, maka semprotkan sedikit hairspray di bagian luar kepangan sebelum Anda melepas kepangan.

Terimakasih telah mengunjungi Blog Regina Putri, semoga informasi Cara mudah membentuk rambut bergelombang dapat berguna dan bermanfaat bagi anda.Share informasi ini agar teman atau kerabat kita mempunyai pengetahuan baru.

Cara mudah meluruskan rambut secara tradisional

Trend rambut panjang dan lurus nampaknya masih menjadi model rambut pada tahun ini, banyak salon-salon yang menyediakan jasa smoothing, rebonding, namun tentunya dengan biaya yang tidak sedikit. Tapi tahukah anda bahwa ternyata untuk dapat meluruskan rambut, banyak bahan alami yang dapat anda gunakan untuk mendapatkan rambut lurus idaman anda?

Santan Kelapa dan Jeruk Nipis
Salah satu cara alami untuk meluruskan rambut adalah dengan menggunakan santan kelapa yang dicampur dengan jeruk nipis. Caranya, ambil segelas santan kelapa dan tambahkan 2 sendok makan sari jeruk nipis. Aduk campuran tersebut dan letakkan di kulkas sampai campura tersebut mengental seperti krim.
Setelah cairan ini mengental, balurkan campuran santan tersebut ke seluruh bagian rambut sampai rata. Pijat-pijat bagian kepala dan sisir rambut anda. Kemudian, bungkus rambut dengan shower cap dan diamkan sampai agak kering.
Setelah agak kering, anda dapat membentuk rambut sesuai dengan keinginan anda. Anda tidak perlu khawatir karena rambut tidak akan lengket karena kandungan kapurnya berkurang. Diamkan sampai kering dan bilas rambut sampai bersih. Lakukan kegiatan ini secara rutin untuk mendapatkan rambut yang lurus alami dan rapi.

Daun Seledri
Jika anda tidak ingin menggunakan santan kelapa, anda dapat menggunakan daun seledri. Untuk meluruskan rambut dengan daun seledri, siapkan beberapa daun seledri segar yang telah dicuci sebelumnya. Tumbuk daun tersebut sampai hancur dan tambahkan sedikit air. Setelah air dan tumbukan seledri bercampur, ambil sari seledri dengan cara diperas.
Setelah itu, masukkan sari daun seledri tersebut ke dalam botol dan biarkan selama 1 malam. Keesokan harinya, gunakan sari tersebut untuk crembath. Oleskan sari tersebut di rambut dan kulit kepala sambil dipijat-pijat sampai rata keseluruh bagian kulit kepala. Setelah itu, bilas dengan air untuk membersihkannya.

Minyak Rambut
Untuk meluruskan rambut dengan minyak rambut, caranya adalah memanaskan minyak rambut terlebih dahulu. Tunggu sampai minyak rambut hangat dan balurkan ke seluruh bagian rambut. Pijat kulit kepala selama 15 menit.
Setelah itu, sisir rambut secara menyeluruh dan tutup dengan handuk panas. Biarkan selama 30 menit. Hal ini akan memberi kelembaban untuk folikel rambut, sehingga rambut yang bergelombang dapat menjadi lurus.

Susu
Susu selain bermanfaat bagi tubuh, ternyata juga dapat digunakan untuk meluruskan rambut. Cara meluruskan rambut dengan susu adalah dengan mencampurkan air dan susu dengan perbandingan 1 : 2. Misalnya jika susu yang digunakan 1 cangkir maka airnya hanya ½ cangkir saja. Masukkan campuran susu dan air ke dalam botol semprot.
Semprotkan campuran tersebut pada rambut dan biarkan selama 1 jam agar cairan tersebut terserap dengan baik oleh rambut. Setelah kering, sisir rambut anda dan bilas dengan air dan shampoo. Lakukan cara ini secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Terimakasih telah mengunjungi Blog Regina Putri, semoga informasi Cara mudah meluruskan rambut secara tradisional dapat berguna dan bermanfaat bagi anda.Share informasi ini agar teman atau kerabat kita mempunyai pengetahuan baru.

Jumat, 13 September 2013

Cara tradisional menghilangkan bulu di kaki

Cara Menghilangkan Bulu Kaki dengan mudah. Beberapa saat lalu, Admin Kamuslife.com secara sepintas membaca sebuah tips cara menghilangkan bulu kaki dari sebuah surat kabarradar lampung  lama. Dan kami merasa berkewajiban untuk membagikan tips ini kepada
seluruh pencari informasi cara menghilangkan bulu kaki. Memang di Internet banyak sekali tips cara menghilangkan bulu kaki, tapi tidak ada salahnya kalau tambah sedikit lagi pengetahuan bagaimana caranya tampil elegan dan percaya tanpa bulu kaki? berikut ini adalah tips cara mudah menghilangkan bulu kaki dengan mudah, murah, sederhana dan tradisional dari radar Lampung.

CARA MENGHILANGKAN BULU KAKI
Cara menghilangkan bulu kaki ini tidak perlu mengeluarkan biaya mahal. Cukup menggunakan ramuan bahan-bahan sederhana yang ada di dapur anda. Berikut ini 3 cara menghilangkan bulu kaki yang patut di coba, yaitu:

Cara menghilangkan bulu kaki dengan merica dan kapur barus
Caranya tumbuk merica dan kapur barus sampai halus. Tambahkan beberapa tetes minyak tanah lalu campur hingga rata. Oleskan ramuan tadi keseluruh permukaan kulit yang akan di buang bulunya. Biarkan selama 1 jam sebelum kemudian anda cuci bersih. lalukan perlakuan ini setiap tiga hari sekali, di jamin bulu-bulu di kaki anda akan rontok dengan sendirinya.

Cara menghilangkan bulu kaki dengan Gula
Caranya campur tiga sendok makan gula pasir, 1/4 gelas perasan lemon, dan i/4 gelas air. Panaskan campuran bahan-bahan tersebut dengan api kecil hingga terbentuk karamel. Dalam keadaan hangat oleskan kebagian kaki yang berbulu. Lalu tempelkan kain kasa, tekan hingga menempel erat lalu tarik kearah berlawanan tumbuhnya bulu dengan cepat. Hasilnya, bulu-bulu di kulit anda akan tertarik keluar secara sempurna.

Cara menghilangkan bulu kaki dengan putih telur
Caranya campur 1 sendok makan gula, setengah sendok tepung jagung dan satu putih telur. Aduk semua bahan secara merata lalu oleskan pada kaki atau tangan yang bebulu. Setelah kering angkat lapisan putih telur dari kulit anda seperti kalau anda mengupas sesuatu. Maka bulu-bulu di kulit anda otomatis akan terbawa putih telur tadi.

Cara lain selain diatas adalah sebagai berikut :
Bercukur (shaving ) merupakan cara yang paling sering dan umum dilakukan para wanita di rumah karena dianggap paling mudah, praktis, dan murah.

Mencabut dengan Pinset
Sayangnya, jika dilakukan terus-menerus dalam jangka waktu lama bisa menyebabkan pigmentasi, terutama di daerah ketiak dan membentuk bintik hitam.

Threading
Meski metode ini lebih menyakitkan dibanding waxing, efeknya cukup tahan lama. Dan, bagi Anda yang berbulu lebat, baiknya melakukan threading  dua minggu sekali, sedangkan bagi yang normal cukup sebulan sekali.

Krim Penghilang Bulu
Krim ini bekerja dengan cara memecah struktur protein pada rambut. Dengan mengoleskannya beberapa menit saja, bulu-bulu dapat hilang (hancur) sekejap.

Laser
Intense pulsed light  (IPL) merupakan metode menghilangkan bulu dengan menggunakan sinar laser.
Demikian informasi cara tradisional menghilangkan bulu di kaki, semoga informasi ini dapat bermanfaat bagi anda. Terimakasih telah berkunjung di Blog Regina Putri

Rabu, 28 Agustus 2013

Tips Memotong Rambut Modis Sesuai Bentuk Wajah

Ranbut adalah mahkota, sudah sewajarnya penataan rambut haruslah menarik sedemikian rupa sesuai dengan bentuk wajah kita. Modis bukan berarti harus memaksakan diri untuk mengikuti trend terkini, tapi kata “Modis” harus disesuaikan dengan kondisi diri kita, hal tersebut juga berlaku bagi rambut. Berikut saya sajikan tips modis menata rambut
sesuai dengan bentuk wajah..Selamat Mencoba..!
Bentuk wajah lonjong
Buat anda yang merasa memiliki wajah lonjong , biasanya berbentuk ramping dan kecil, untuk mengakali wajah berbentung lonjong ini potongan rambut pendek dengan vvolume penuh merupakan pilihan alternatif yang cukup tepat untuk jenis potongan rambut anda. Wajah yang lonjong tidak cocok jika memangkas rambut segi layer, karena akan membuat bentuk muka anda semakin tirus.

Bentuk wajah kotak
Wajah kotak bisa digambarkan degan wajah penuh dan lebar. Untuk mensisasati bentuk wajah kotak ini baiknya jenis potongan rambut yang tepat adalah dengan potongan layer panjang, jika rambut anda lurus, tipiskan sedikit segi yang menyamping ke wajah. Namun jika rambut anda berjenis keriting baiknya buat gulungan rambut menyamping yang mampu membingkai bentuk wajah anda.

Bentuk wajah segitiga
Bagi anda yang memiliki bentuk muka segitiga, biasanya memiliki ciri-ciri dahi sempit, agak lebar dipipi lalu semakin lebar digaris rahang. Model potongan rambut yang tepat ialah layer dengan tampilan meruncing ke bawah.

Bentuk wajah hati
pangkasan yang tepat untuk bentuk muka yang satu ini baiknya gunakan model potongan semacam bob. Sebagai penyeimbang bentuk dagu yang semakin kecil. Potongan bob ini bisa sepanjang dagu. Dengan cara ini bisa mengurangi kesan kecil pada bentuk wajah anda.

Bentuk wajah pir
Bentuk wajah seperti ini memiliki kesan sempit di dahi dan sangat lebar dipipi dan rahang. Anda juga bisa mencoba dengan menggunakan model simetris dengan volume dibagian dahi, namun menipis dibagian pipi dan rahang.




Senin, 29 Juli 2013

Cara Untuk Melindung Rambut Selama Anda Berenang

Cara Untuk Melindung Rambut Anda Selama Berenang - BERENANG adalah olahraga air yang menyenangkan, sebagian orang pasti pernah berenang dalam hidupnya. Tapi, selalu ada keluhan setelah melakukan olah raga ini, seperti warna kulit yang mendadak menghitam dan berkeriput, mata memerah, bahkan rambut menjadi sangat kaku.

Karena, air kolam yang terkontaminasi kaporit dapat membuat kulit kepala

Rabu, 24 Juli 2013

Cara ampuh menghilangkan dan mengatasi masalah ketombe

Ketombe yang tidak mau hilang dari rambut memang menjadi masalah serius yang dapat mengurangi rasa percaya diri anda. Banyak shampoo anti ketombe yang mengatakan bisa menghilangkan ketombe secara cepat namun, bukan hal yang mudah menemukan shampoo yang cocok bagi jenis rambut anda.


Anda dapat mencoba menggunakan cara alami untuk mengatasi masalah ketombe yang susah hilang dan mudah kembali ke rambut indah anda. Ramuan tradisional yang berbahan dasar daun – daunan sudah terbukti ampuh melawan ketombe. Selain cara pembuatan yang mudah, ramuan anti ketombe ini juga menggunakan bahan – bahan yang mudah ditemukan di sekitar anda. Tidak ada efek samping seperti rambut rontok bila anda memakai obat alami jadi, aman digunakan. Bila Anda sudah melakukan tindakan pencegahan dan sedikit pengobatan namun ketombe tetap membandel, maka harus dilakukan pengobatan sistematis, yakni:
  1. Minum vitamin B, misalnya riboflavin, piridoksin, dan sianokobalamin.
  2. Pemberian kortikosteroid oral.
  3. Antibiotik, diberikan bila terdapat infeksi sekunder.
  4. Hormon, misalnya estrogen dan siproteron asetat. Hormon tersebut bekerja sebagai anti-androgen dan mengurangi aktivitas kelenjar minyak.
  5. Preparat azol, yang dianggap sebagai penemuan terbesar dalam penanggulangan ketombe karena efeknya dalam menekan pertumbuhan Pityrosporum Ovale.

Selain pengobatan sistematis, kata dr Lily Soepardiman, SpKK, ada jenis pengobatan lain yang bisa dilakukan untuk menanggulangi ketombe yaitu pengobatan topikal. Pengobatan topikal bertujuan untuk menghilangkan rasa gatal atau reaksi peradangan, mengurangi populasi Pityrosporum Ovale atau mikroorganisme lain, serta membersihkan rambut dan kulit kepala.

Untuk mengurangi rasa gatal atau reaksi peradangan, penderita bisa menggunakan preparat kortikosteroid topikal dalam bentuk yang ada di pasaran, misalnya losio, tingtura, gel, krim atau aerosol. Obat-obat tersebut sebaiknya dipakai untuk waktu yang tidak terlalu lama mengingat efek samping yang bisa ditimbulkan.

Dan bila reaksi radang sudah teratasi atau reaksinya sangat ringan, maka bisa digunakan shampo yang mengandung bahan anti ketombe yang banyak dijual bebas di pasaran, misalnya:
  1. Shampo sulfur, mempunyai efek menurunkan lemak.
  2. Shampo selenium, mempunyai efek menekan pembelahan sel dan mengurangi lemak.
  3. Shampo ter, mengurangi sintesis lemak dan pembelahan sel.
  4. Shampo seng piritio yang berguna mengurangi populasi Pityrosporum Ovale.
  5. Shampo medicated, mengandung antiseptik atau kombinasi antiseptik dengan salah satu bahan di atas dan Preparat Azol. Bekerja mengurangi aktivitas dan populasi Pityrosporum Ovale. 
  6. Shampo tradisional, mengandung bahan-bahan berasal dari tumbuh-tumbuhan dan diolah secara kimiawi sehingga menjadi preparat yang praktis dipakai. 

Cara mudah menghilangkan ketombe dengan bahan alami

Ketombe merupakan salah satu musuh utama dari rambut. namun, siapa sangka jika penyebab munculnya ketombe bukanlah seperti yang Anda kira. Seperti halnya wajah, rambut juga punya berbagai masalah. Salah satu yang cukup mengganggu adalah munculnya ketombe. Selain terasa
gatal di kulit kepala, ketombe yang jatuh di pundak juga bisa membuat penampilan Anda jadi tak maksimal. Tapi jangan khawatir, berikut ini adalah cara mudah menghilangkan ketombe dengan bahan alami

Bagaimana Cara Alami Menghilangkan Ketombe di Rambut?
Bahan - bahan :
  1. 5 lembar daun sop (Seledri)
  2. 5 lembar daun kangkung
  3. 1 sendok teh garam dapur
  4. 1 gelas air bersih

Cara membuat ramuan
  1. Daun sop dan daun kangkung ditumbuk sampai halus kemudian campur menjadi satu
  2. Masukkan garam dapur ke tumbukkan daun sop dan daun kangkung
  3. Campurkan air bersih dan aduk sampai rata
  4. Saring campuran tadi dengan kain bersih
  5. Hasil saringan inilah yang akan dijadikan sebagai ramuan alami penghilang ketombe

Cara menggunakan ramuan
Pijat rambut anda secara perlahan dan merata dengan ramuan yang sudah dibuat tadi. Tunggu 30 menit kemudian cuci rambut anda dengan air bersih.
Untuk hasil yang maksimal, lakukan perawatan rambut berketombe dengan ramuan alami di atas secara teratur sampai ketombe tidak kembali lagi.

Cara menghilangkan ketombe secara alami dengan memanfaatkan ramuan tradisional yang berbahan dasar daun – daunan memang sudah terbukti ampuh untuk mengusir ketombe dari rambut anda. 
Merawat rambut tidak harus memakai produk kecantikan yang mahal, anda dapat memanfaatkan khasiat alami daun seledri dan daun kangkung.

Selasa, 23 Juli 2013

Manfaat madu untuk rambut

Manfaat madu sangat banyak sekali, selain untuk kesehatan madu juga dapat digunakan untuk ramuan kecantikan. Cairan Madu adalah salah satu benda cair yang sangat ajaib dan sangat hebat dan bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Berbeda dengan manfaat buah, Dalam cairan madu ini
dapat digunakan dan dipakai untuk mengobati berbagai penyakit dan keluahan seperti menyembuhkan sariawan, meningkatkan kekebalan tubuh, menghilangkan jerawat dan sebagainya.

Rambut merupakan mahkota bagi wanita, dan harga diri bagi pria. Di bawah ini adalah manfaat madu untuk menjaga dan merawat kecantikan serta kesehatan rambut.

1. Mengatasi Rambut Rontok
Orang yang mengalami kerontokan rambut atau kebotakan dapat memakai campuran minyak zaitun panas, 1 sdm madu dan 1 sdt bubuk kayu manis sebelum mandi oleskan di kepala dan diamkan selama kira-kira 5-15 menit setelah itu baru dibilas.

2. Melembabkan Rambut (Kondisioner)
Campur 1/2 gelas madu dan 1/4 gelas minyak zaitun (gunakan 2 sdm minyak untuk jenis rambut normal) olesi rambut dengan campuran madu dan minyak zaitun sebentar sampai merata. Tutup rambut menggunakan tutup kepala biarkan selama 30 menit buka tutup kepala keramas rambut sampai bersih dan kering.

3. Membersihkan Rambut
Aduk 1 sdt madu di dalam 4 gelas air hangat setelah keramas bilas rambut memakai larutan madu dan air tersebut rambut jangan sampai di bilas lagi lalu keringkan rambut.

4. Menyuburkan Rambut
Campur madu dengan minyak zaitun dalam jumlah yang sama. Oleskan pada rambut serta kulit kepala tutup kepala dengan handuk hangat selama setengah jam kemudian cuci dengan shampo hingga bersih madu dapat memberi nutrisi bagi rambut dan kulit kepala.

5. Membuat Rambut Berkilau
Untuk membuat rambut berkilau peras 1 buah jeruk nipis ambil airnya lalu campur dengan 1 sdm madu dan sedikit air hangat bilas rambut dengan shampo seperti biasa lalu tuangkan campuran tadi pada rambut keringkan rambut dengan cara biasa.

Minggu, 21 Juli 2013

Penyebab Rambut Bercabang

Yang terjadi pada rambut saat ujungnya bercabang dan mudah patah adalah karena kekurangan nutrisi dan kelembaban. Kondisi batang rambut diawali dengan kekeringan, perubahan warna menjadi kekuningan, kemudian terbelah menjadi dua serta sangat rapuh.


Kondisi tersebut dipicu oleh terlalu sering terpapar sinar matahari langsung, bleaching, kekurangan amino acid, pemakaian produk penata rambut setiap hari, serta kurang nutrisi.

Mengatasi rambut bercabang sebenarnya tidak terlalu sulit. Anda hanya dianjurkan untuk menggunakan shampoo yang formulanya lembut serta bebas alkohol. Ada baiknya juga berkeramas 2-3 hari sekali saja sehingga kelembaban rambut tetap terjaga.

Selain itu, ada baiknya juga untuk membiarkan rambut kering secara alami. Hindari terlalu sering menggunakan styling product agar kelembaban rambut tidak mudah hilang. Sedangkan untuk rambut yang sudah terlanjur bercabang dan patah-patah, melakukan trimming adalah jalan terbaik sehingga cabang tidak mengganggu penampilan rambut Anda.

Penyebab Rambut Bercabang :
1. Penggunaan Alat Dan Bahan Kimia Untuk Rambut
Panas, penggunaan alat-alat styling rambut, penggunaan bahan-bahan kimia berlebihan (seperti perming, rebonding, hair spray, pewarnaan rambut, toning, dan sebagainya) dapat menyebabkan rambut bercabang.
2. Gesekan berlebih pada rambut
Gesekan yang berlebihan pada rambut (menyisir terlalu keras, atau mengeringkan rambut dengan menggosok-gosokkan rambut ke handuk terlalu kasar) dapat menyebabkan rambut bercabang.
3. Pengaruh Cuaca,
Terlalu lama membuat rambut anda terjemur di bawah sinar matahai akan membuat rambut anda kering dan mudah bercabang.
4. Kurang Nutrisi
kurangnya nutrisi tubuh dapat merusak kutikula dan menurunkan kemampuannya untuk melindungi, menyebabkan rambut mengalami kerusakan. Jika kerusakan yang ditimbulkan cukup parah, kutikula tidak lagi mampu lagi membungkus komponen serat rambut, yang berakibat pada rambut mengalami pecah-pecah dan bercabang.
5. Usia Rambut
Rambut bercabang juga disebabkan karena faktor usia. Semakin panjang rambut, semakin tua usia rambut tersebut, dan tentunya semakin rentan terhadap kerusakan. Karena itu Anda dengan rambut panjang lebih beresiko mengalami masalah seperti rambut rontok dan rambut bercabang ketimbang rambut pendek. Kerusakan yang dimulai pada ujung rambut, bagian paling lama dari helai rambut Anda, dapat mengakibatkan kerusakan di bagian batang rambut yang masih sehat. Dengan membiarkan ujung rambut bercabang, justru dapat mengakibatkan seluruh helai rambut menjadi rusak. Faktor usia inilah yang lebih sulit untuk diatasi.

Cara mengatasi rambut yang bercabang

Rambut adalah Suatu mahkota yang menjadi suatu sumber keindahan baik untuk pria maupun wanita. Oleh karena itu Rambut sangat mudah dan sering mengalami berbagai kerusakan karena terlalu sering terkena sinar matahari dan debu. Rambut Bercabang, Rambut Rontok merupakan bagian dari permasalahan rambut yang kompleks yang sering
menyerang rambut secara cepat ataupun lambat.

Berikut ini adalah cara mengatasi rambut yang bercabang
Penuhi Asupan Cairan
Penuhi kebutuhan tubuh akan cairan dan vitamin. Perbanyak minum air putih, serta sayur dan buah yang kaya akan air.

Gunakan Kondisioner
Formula permbersih yang terdapat pada sampo cenderung dapat membuat rambut menjadii kering. Maka dibutuhkan Kondisioner yang berfungsi untuk memberikan perlindungan dan menjaga pertumbuhan rambut agar dalam keadaan sehat, serta dapat memberikan kelembaban,

Masker Rambut
Peencegahan rambut bercabang yang paling efektif.

Trim
Cara lain yang paling efektif setelah masker rambut adalah trim yaitu dengan mengguntingnya, sebaiknya dilakukan trim secara teratur agar rambut bercabang tidak terus tumbuh.

Selain diatas, cara lain yang dapat dilakukan untuk mengatasi rambut bercabang adalah sebagai berikut:

1. Konsumsi makanan yang mengandung protein tinggi. Rambut memiliki bahan utama yang sama dengan kuku, yakni keratin. Apabila kuku Anda terlihat kusam, bisa dipastikan bahwa rambut Anda pun bermasalah. Asupan nutrisi dari dalam lebih bermanfaat daripada penggunaan perawatan dari luar. Tidak peduli sebanyak apapun krim perawatan rambut mahal yang Anda gunakan, apabila tubuh mengalami kekurangan nutrisi, rambut dan kulit akan tetap terlihat kusam. Perhatikan konsumsi makanan Anda. Hindari makanan yang berkalori dan kolesterol tinggi.
2. Jangan mengeringkan rambut dengan menggosok-gosokkannya pada handuk, melainkan cukup tekan-tekan rambut di handuk. Gunakan handuk dengan bahan katun alami, yang memiliki kemampuan menyerap tinggi dan juga lembut untuk kulit dan rambut Anda.
3. Lembabkan rambut dengan menggunakan kondisioner pada bagian batang dan ujung rambut. Diamkan beberapa saat supaya krim pelembab meresap ke bagian dalam rambut.
4. Hindari penggunaan air panas/hangat terlalu sering untuk keramas. Kutikula rambut akan meregang setiap kali terkena panas, baik itu panas dari cuaca maupun dari air yang Anda gunakan untuk mandi, menjadikannya rentan untuk mengalami kerusakan. Gunakan topi saat berada dibawah terik matahari atau gunakan swimcap saat anda berenang.
5. Gunakan sisir bergigi jarang untuk menguraikan rambut ketika masih basah/lembab.
6. Pastikan Anda minum lebih dari 8 gelas air setiap hari.
7. Minimalkan kerusakan rambut dengan menggunakan hair treatment, di luar penggunaan shampoo dan kondisioner.  Menggunakan conditioner dengan ph yang seimbang setiap sehabis cuci rambut, yang dapat mengembalikan kelembaban rambut yang rusak. Dengan cara ini dapat menghaluskan lapisan kutikula dan melindungi rambut dari kerusakan yang lebih parah.
Cari krim perawatan rambut yang diformulasikan khusus untuk mengatasi kerusakan rambut, seperti rambut bercabang. Gunakan seminggu dua kali selama masa perawatan. Kurangi menjadi seminggu sekali apabila kondisi rambut sudah membaik.
8. Lakukan pemotongan secara teratur setiap 4-6 minggu untuk menghilangkan rambut yang bercabang atau pecah-pecah. Memotong ujung rambut adalah solusi sederhana untuk rambut dengan usia tua. Setelah melakukan trim, pastikan untuk menggunakan krim perawatan rambut di bagian ujung rambut untuk perlindungan ekstra.
9. Hindari penggunaan hair dryer, curling iron, flat iron, dan alat-alat styling dengan panas tinggi terlalu sering. Sehari sekali itu sudah terlalu sering. Gunakan alat-alat styling maksimal 2 kali seminggu. Sesuaikan dengan jadwal penggunaan krim perawatan rambut. Pastikan Anda mengunakan perawatan ekstra tersebut satu hari sesudah Anda menggunakan alat-alat styling dengan panas tinggi.
10. Jangan terlalu sering mengikat/menguncir rambut. Jangan menguncir rambut pada saat Anda akan tidur. Biarkan rambut tergerai ketika tidur. Pastikan Anda untuk menggunakan elastis mulus dan jangan dipaksa ketika Anda melepaskannya, karena menarik karet ikat kuncir dengan paksa, dapat merusak batang dan akar rambut.

Jumat, 19 Juli 2013

Cara memilih shampo yang cocok untuk rambut rontok

Selain kusam, rontok juga menjadi masalah yang paling sering dialami rambut wanita. Ada banyak penyebab kerontokan, tapi sebelum mengetahuinya, sebaiknya Anda amati terlebih dahulu apakah memang kerontokan yang Anda alami sudah dalam tahap mengkhawatirkan.
Jika anda ingin mengobati rambuat anda yang rontok dengan cara
berkeramas, hendaknya pilihlah sampho yang cocok, berikut ini adalah tips memilih shampo buat rambut rontok:

Menentukan shampo yang memanglah khusus untuk rambut rontok  di pasar ada banyak type shampo yang bisa dipilih sesuai dengan type rambut si pemakai. untuk rambut rontok semestinya menentukan shampo yang memanglah diperuntukkan untuk rambut rontok. pastikan shampo ini. janganlah memilih shampo untuk type rambut yang lain. atau apalagi janganlah menentukan shampo yang diperuntukkan untuk rambut rusak dimana di antara ciri rambut rusak yaitu ada rambut rontok. dikarenakan memilih shampo untuk rambut rontok maka dapat lebih mengutamakan perawatan untuk rambut rontok. 

Janganlah gonta-ganti shampo  bila memang telah bikin ketentuan untuk menentukan satu type shampo untuk rambut rontok anda, maka setialah pada shampo itu. janganlah senang untuk merubah ketentuan tersebut ganti shampo yang anda tentukan. dikarenakan tiap-tiap shampo mempunyai komposisi kimia yang tidak sama sesuai dengan apa yang diproduksi di pabrik pembuat shampo tersebut. karena bila shampo terus diganti dapat memberikan dampak yang kurang baik pada kulit kepala dikarenakan perbedaan bahan kimia yang ada didalam shampo. 

Pastikan shampo yang memiliki kandungan ekstrak lidah buaya  banyak pilihan shampo untuk rambut rontok yang ada. tetapi, kandungan bahan yang diakui sangat bagus untuk memperbaiki rambut rontok yaitu lidah buaya. maka dari itu, pastikan shampo untuk rambut rontok yang memiliki kandungan ekstrak lidah buaya. sangat banyak manfaat dari lidah buaya ini untuk rambut terlebih untuk rambut rontok. lidah buaya bisa kurangi rambut rontok serta enzim yang ada didalamnya dapat untuk menguatkan rambut rontok.

Cara Mencegah dan mengatasi rambut rontok

Rambut adalah sebuah asset yang ternilai harganya, tak ada seorang pun yang merasa senang ketika rambutnya mengalami kerontokan. Kerontokan rambut dapat disebabkan karena sifat alami akibat proses penurunan gen yang memiliki salah anggota keluarga yang mengalami kerontokan rambut. Adapula yang disebabkan karena banyak faktor
umum dari kerontokan rambut.

Berikut Cara mengatasi rambut rontok jika Anda mulai menemukan rambut rontok yang melebihi batas normal (60 - 80 helai) setiap hari, maka lakukan langkah-langkah berikut ini:

Tidak Mengikat Kencang Rambut
Hindari kebiasaan mengikat rambut dengan kencang. Kerena ikatan rambut yang terlalu kencang dapat menarik akar rambut dan melemahkannya. Hindari juga memakai aksesoris rambut yang terlalu berat.

Perawatan Minyak Alami
Perawatan alami yang terbukti yaitu: Pemakaian minyak zaitun pada rambut, serta minyak kelapa atau minyak argan yang dapat membuat rambut lebih sehat, kuat dan berkilau. 

Pakai Kondisioner
Terlalu sering keramas sebenarnya tidak baik untuk rambut. Minyak alami yang dihasilkan kulit kepala untuk melindungi helai rambut akan terkikis oleh shampo.Saat Keramas gunakan selalu kondisioner. Tujuan pemakain kondisioner adalah untuk mengurangi kusut pada rambut dan memudahkan proses menyisir rambut setelah keramas.

Pakai Serum Pelindung
Jika anda sering memakai catok atau hairdryer, maka pakailah serum rambut yang khusus diformulasikan sebagai pelindung rambut dari panas berbagai alat hair styling. Pemakaian serum juga sangat diperlukan untuk melindungi rambut dari berbagai polusi dan efek buruk dari sinar matahari.

Gunakan sisir yang bergigi jarang
Ketika menyisir atau merapikan rambut gunakanlah sisir yang bergigi jarang, agar seluruh rambut dapat tersisir dengan mudah dan mencegah dari kerontokan rambut. Dengan menggunakan sisir yang bergigi jarang dapat mengurangi resiko dari kerontokan rambut. Selain itu juga dapat meningkatkan pasokan darah untuk mengaktifkan fungsi dari sel-sel kulit kepala.

Gunakan jenis shampoo yang aman yang sesuai dengan jenis rambut
Keramaslah setidaknya 3-4 kali dalam seminggu namun anda juga dapat meningkatkan intensitas berkeramas jika anda usai melakukan olahraga atau berenang di laut atau di kolam renang, cucilah rambut anda hingga bersih agar garam dan klorin tak tersisa lagi di kulit kepala karena dapat merusak folikel rambut.

Gunakan pelembab atau kondisioner
Gunakanlah kondisioner atau pelembab rambut ketika usai berkeramas agar membuat tampilan rambut menjadi indah berkilau dan memberi nutrisi pada rambut tidak terlihat kering setelah rambut mengering.

Jangan terlalu sering menggunakan pengering rambut
Ketika rambut masih dalam keadaan basah biarkan rambut mengering dengan sendirinya tanpa harus menggunakan pengering rambut (hair dryer) dan tidak pula dianjurkan menggosok rambut dengan handuk serta jangan langsung disisir. Hal ini disebabkan karena rambut dalam keadaan basah lebih mudah rapuh dibanding ambut dalam keadaan kering.

Jangan mengikat rambut terlalu kencang
Jangan mengikat atau menguncir rambut terlalu kencang dan menarik hingga pori-pori rambut terlihat, karena hanya akan menyiksa rambut dan peluang pada kerontokan rambut yang semakin parah. Hindari pula mengikat atau menguncir saat rambut dalam keadaan basah atau saat sedang berkeringat. Ketika folikel rambut mengekspolrasikan atau mengeluarkan kelenjar keringat karena suhu di kulit kepala yang panas kemudian rambut diikat hanya akan membuat sirkulasi udara menjadi terhambat dan membuat rambut menjadi lembab dan bau. Keringkan sejenak sebelum rambut anda diikat.

Penuhi kebutuhan akan protein
Rambut memiliki susunan protein yang salah satunya adalah protein keratin, sehingga sangat dianjurkan untuk memenuhi kebutuhan akan protein secaa seimbang untuk mempertahankan produksi rambut berjalan optimal.Sumber proein dapat ditemukan pada daging, ikan, telur, susu, keju dan lain sebgainya.

Mengendalikan atau kontrol emosi dengan baik
Faktor psikologis juga memainkan peranan aktf dari penyebab kerontokan rambut seperti stress, emosi yang tidak terkendali, perubahan mood yang tidak teratasi. Umumnya paling banyak terjadi pada wanita karena wanita memiliki hormon yang mengatur emosi dan stress ketika pikiran berada dalam suatu guncangan yang menyebabkan rambut mudah rontok dan urat syaraf yang berada dalam lapisan kulit kepala menengang.

Hindari penggunaan wig atau rambut palsu
Penggunaan wig atau rambut palsu hanya akan menyiksa rambut dan folikel rambut tidak dapat bernapas dengan leluasa dan membuat rambut menjadi mudah rapuh dan lembab. Pengunaan wig tidak sama dengan jilbab, helm, topi dsb, asalakan rambut tetap mendapat perawatan khusus. Teutama bagi para wanita yang dalam kehidupan sehari-harinya menggunkan jilbab dan mereka yang menggunakan helm disarankan untuk mencuci rambut minimal 2 hari sekali.

Hindari pancaran langsung sinar matahari
Kontak langsung dengan sinar matahari akan membuat rambut tidak dapat berkembang dan menyebabkan folikel rambut seperti terasa terikat tak hanya itu membuat kelenjar keringat disekitar kulit kepala menjadi berlebih. Tak menutup kemungkinan hal ini juga dapat membuat rambut kian rapuh dan menyebabkan kerontokan rambut.

Cara Mengatasi Rambut Rontok Secara Alami
1. Jus Alami
Gosok kulit kepala dengan jus bawang putih, jus bawang merah atau jus jahe. Biarkan semalaman. Bilas rambut hingga bersih pada pagi hari. 

2. Antioksidan
Balurkan dua kantong teh hijau hangat yang telah diseduh pada rambut dan kulit kepala. Tunggu selama satu jam dan bilas. Teh hijau mengandung antioksidan yang dapat mencegah kerontokan dan meningkatkan pertumbuhan rambut. 

3. Pijat Kepala
Pijatan di kulit kepala dapat merangsang sirkulasi darah dan menjaga folikel rambut tetap aktif. Tambahkan beberapa tetes minyak esensial lavender, almond atau minyak wijen. 

4. Lidah Buaya
Memiliki kandungan vitamin dan mineral, yang berguna untuk menyuburkan dan menebalkan rambut.

5. Minyak Esensial
Gunakan miyak esensial seperti lavender, basil, jelatang dan lemon. 

6. Daun Seledri
Memiliki beberapa kandungan yang bermanfaat untuk rambut diantaranya kalsium, zat besi, natrium, vitamin A dan B. Seledri mampu menstimulasi pertumbuhan rambut agar lebih sehat, kuat dan berkilau.

7. Teh Hijau
Berfungsi untuk meningkatkan pertumbuhan rambut secara alami dan mencegah kerontokan, karena mengandung antioksidan yang berguna untuk rambut.

Jumat, 12 April 2013

Model Rambut Cewek Korea Populer

Model Rambut Cewek Korea Populer - Remaja Indonesia kian demam dengan K-Pop dan drama Korea. Hampir setiap remaja khususnya cewek pasti punya boyband/girlband K-Pop favorit. Selain mempunyai skill bernyanyi, penampilan grupband korea memang sangat memukau. Dari dance, penampilan dan pakainan. Tak heran remaja Indonesia kerap menirukan gaya band K-pop favoritnya. Entah itu gaya berpakaian ataupun gaya rambut dan sebagainya. Kali ini Pu-ber memposting beberapa model rambut cewek korea yang populer untuk sobat semuanya.


Berikut ini adalah model rambut cewek korea yang populer :

1. Short is Sweet 
Wow! ternyata rambut pendek sedang populer di Korea. Kesan simple dan cute melekat di wajah kamu. Lihat beberapa artis yang suka dengan gaya model Short is Sweet ini.

2. Long Haired Beauty
Model rambut panjang dan poni lembut terurai. Saat ini di Indonesia pun sudah trend model rambut seperti ini. Di Korea pun model rambut Long Haired Beauty termasuk model rambut yang banyak diminati.


3. Blonde Style
Warna terang untuk rambut Anda yang akan membingkai kecantikan wajah dengan pancaran gelombang elmbut yang membuat Anda  tampil lebih segar dan trendi. Gaya rambut model Blonde panjang / gaya rambut korea perempuan ini mungkin bisa menjadi referensi anda untuk mengikuti tren model gaya rambut wanita 2013 korea.  


4. A Simple Style
Cukup menyisir rambut lurus kebawah dan membiarkannya jatuh membuat anda akan tampak hebat seperti seorang gadis Korea.



5. Formal Style
Rambut panjang dengan menampilkan dahi anda yang  lembut akan membuat penampilan anda menjadi lebih sejuk untuk di lihat tanpa harus meninggalkan kesan formal. Model rambut formal ini sangat tren di kalangan wanita karir di korea.


6. Ponytailed Girl
Model rambut perempuan dengan bentuk ekor kuda adalah gaya yang cukup bagus untuk gadis-gadis muda Korea. Dengan poni depan yang membuat wajah kamu makin imut.


7. Bob and Fringe
Model rambut korea wanita model bob yang lembut dengan pinggiran depan yang tampak manis.


8. Soft and Flowing
Anda dapat menjaga rambut Anda mengalir dengan gelombang lembut. model rambut wanita korea seperti ini sangat cocok bagi anda yang ingi terlihat feminin dan lembut. Anda tentu sudah sangat tidak asing dengan model rambut wanita korea seperti ini. Karena sudah sangat sering menjadi model rambut para artis korea di drama-drama korea yang sangat booming di Indonesia. model rambut korean ini memerlukan sedikit perawatan ekstra untuk menjaga kestabilan gelombang lembut yang di hasilkan dibagian bawah. Jika anda wanita yang menyukai ketenangan anda sangat cocok dengan gaya rambut korea model ini.

Itulah beberapa model rambut cewek korea yang sedang trend. Kamu suka model rambut yang mana?